√ Cara Ubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah dengan PicsArt 2023

 Melakukan Ubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah dengan PicsArt mudah dilakukan siapa saja tanpa terkecuali. Anda dapat dengan mudah melakukannya karena cukup mengandalkan HP Android maupun iOS.

Ubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah

Tak perlu repot-repot membuka PC/Laptop lalu menginstal Software Photoshop atau sejenisnya. Anda hanya cukup menginstal sebuah aplikasi dan mulai menggunakannya.

Pada tutorial singkat kali ini saya akan membagikan tips dan langkah-langkah mengubah warna background foto. Baik foto hasil ambil sendiri memakai kamera HP ataupun menggunakan Kamera konvensional.

Warna Latar Belakang

Warna Background / latar belakang biru dan merah biasanya tergantung instansi terkait. Namun secara umum warna biru atau merah ditentukan berdasarkan tahun kelahiran Anda.

Jika Anda lahir pada tahun ganjil maka warna latar belakang adalah Merah. Sedangkan jika lahir pada tahun genap adalah Biru. Contoh: 1995, 1997 (Merah) kemudian 1996, 1998 (Biru).

Akan tetapi, kadang sebuah instansi, lembaga atau perusahaan menyeragamkan semua syarat foto menjadi Biru saja atau Merah saja.

Mengubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah

Mengubah warna latar belakang ini umumnya dilakukan karena mengikuti syarat dari lembaga atau instansi terkait. Jenis foto yang harus diubah warnanya biasanya Pas Foto 2x3, 3x4, dan 4x6.

Pas Foto ini dipakai untuk kebutuhan daftar sekolah (sd, smp, sma), kuliah, Tes CPNS, Lamar Pekerjaan, dan sebagainya.

Tutorial Ubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah dengan PicsArt

$ads={2}

Sebelum memulai langkah-langkah pastikan Anda sudah mengambil foto dengan Kamera HP ataupun kamera konvensional. Dan tak lupa harus menginstal aplikasi PicsArt dari Play Store atau App Store.

Langkah-langkah ubah warna background:

  1. Buka Aplikasi PicsArt lalu klik ➕.
    pilih foto

  2. Klik Menu Kuas.
    menu kuas

  3. Nah di sini Anda harus fokus dan cermat dalam blok warna Biru atau Merah. Besar kecil ukuran Kuas juga harus diatur agar lebih mudah.
    blok warna biru  foto

  4. Jika sudah oke, klik Centang .
    simpan perubahan

  5. Setelah selesai klik Simpan , maka foto tersimpan di Galeri.
    simpan foto background biru

Bagaimana mudah sekali bukan?. Sekarang foto yang sudah diganti latar belakangnya dapat Anda potong menjadi berbagai jenis ukuran Pas Foto.

Daftar Artikel Edit Pas Foto lewat PicsArt

Keuntungan Mengedit Foto Sendiri

  • Cepat
  • Gratis
  • Mudah
  • Tak keluar rumah
  • Menambah Kreativitas
  • tanpa Software Photoshop
  • tak perlu ahli dalam mengedit.

Penutup

Sekian artikel tutorial singkat mengenai cara Ubah Warna Latar Belakang Foto Biru Merah dengan PicsArt. Semoga dapat membantu Anda dan saya ucapkan Terima Kasih semoga berhasil.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama