✔ 6 Cara Mengatasi Play Store Download pending dan loading terus menerus 2023

Kita sebagai pengguna Android tentu dikala tertentu pernah mengalami masalah dengan Google Play Store. Nah masalah tersebut ialah Download atau Update terjadi pending meski internet lancar. Pending di sini berarti mengunduh tidak segera dimulai, hanya loading terus menerus yang kita tidak tahu kapan dimulainya.

Tentu saja hal ini sangat tidak mengenakkan bayangkan sudah menunggu berminggu-minggu suatu Game rilis, eh pas hari perilisan download pending. Lebih parah lagi jika suatu aplikasi/Game mengharuskan kamu untuk memperbarui untuk bisa mengaksesnya, namun malah terjadi pending download, pasti sangat menjengkelkan bukan?.

Tenang, saya akan membantu memberikan solusinya! Berikut beberapa cara mudah yang bisa kamu lakukan sekarang juga, simak baik-baik.

Reset koneksi Internetmu

Cara paling mudah reset koneksi internet di HP Android ialah dengan melakukan Airplane Mode (Mode Pesawat). Jadi caranya cukup aktifkan mode pesawat dalam 10 detik lalu nonaktifkan kembali. Setelah itu cobalah buka Play Store dan lakukan Download.

$ads={2}

Cek Download Tertunda

Pastikan Play Store tidak sedang melakukan pembaharuan aplikasi lain saat kamu ingin melakukan download game/aplikasi tertentu. Berikut cara mengeceknya:

  1. Tekan gambar Profil.
  2. Buka menu "Kelola aplikasi & perangkat".
  3. Pilih menu "Update tersedia".
  4. Nah di sini pastikan tidak ada proses update yang sedang berjalan.

Ruang Penyimpanan / memori masih cukup?

Salah satu penyebab utama kenapa Download tak kunjung dimulai ialah Ruang Penyimpananmu hampir habis. Biasanya akan muncul baik dari sistem maupun Play Store itu sendiri. Kemudian menyarankan mengosongkan ruang penyimpanan dengan menghapus aplikasi/game yang jarang digunakan.

Lakukan Restart

Cara paling mudah dan umum dipraktikkan walaupun tidak 100% berhasil ialah dengan Restart Ponselmu saja.

Hapus cache dan data Play Store

Fungsi menghapus cache dan data Play Store untuk menyegarkan Aplikasi dari sampah cache yang dapat mempengaruhi proses download. Tenang ini Aman, berikut caranya:
  • Tekan dan tahan Aplikasi Play Store dan pilih "Info aplikasi".
  • Klik "Paksa Berhenti"
  • Lalu buka "Penggunaan penyimpanan".
  • Klik "Hapus data" dan "Hapus cache".

Ubah akun Google untuk Play Store

  • Tekan gambar profil.
  • Klik Akun dan ganti akun.
  • Jika belum silahkan buat akun baru terlebih dahulu.

Itulah enam cara paling sering yang sudah beberapa kali saya terapkan dan benar saja itu berhasil. Jadi tidak ada salahnya untuk mencobanya.

Penutup

Sekian tutorial singkat mengenai bagaimana mengatasi Play Store Pending dan loading terus menerus saat mau mengunduh game atau aplikasi. Semoga bermanfaat dan dapat mengatasi masalahmu. Terima Kasih.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama